Text
Perencanaan pembangunan daerah dalam era otonomi
Menguraikan secara rinci dan praktis sistem serta penerapan perencanaan pembangunan daerah di Indonesia dalam era otonomi. Sejak tahun 2005, sistem perencanan pembangunan daerah di Indonesia mengalami perobahan yang cukup mendasar. Perobahan ini terjadi karena mulai diterapkannya otonomi daerah dalam sistem pemerintahan dimana pemerintah daerah diberikan sumber keuangan dan kewenangan lebih besar dalam merencanakan dan melaksanakan pembangunan di daerahnya masing-masing. Sesuai dengan ketentuan perundangan yang berlaku, dewasa ini semua pemerintah daerah di Indonesia sudah melaksanakan sistem perencanaan pembangunan daerah ini. Buku ini menguraikan secara rinci dan praktis sistem serta penerapan perencanaan pembangunan daerah di Indonesia dalam era otonomi. Secara umum, analisis mencakup 3 hal pokok yaitu; konsep perencanaan pembangunan daerah, teknik perencanaan pembangunan daerah dan penyusunan dokumen perencanaan pembangunan daerah yang mengacu pada undang-undang 25 dan 32 tahun 2004. Buku ini didasarkan pada pengalaman penulis sendiri selama lebih kurang 10 tahun ikut membantu penyusunan dokumen perencanaan pembangunan daerah sebagai tenaga ahli pada BAPPEDA Provinsi Sumatera Barat. Berdasarkan materi pembahasannya, diperkirakan buku ini dapat digunakan sebagai bahan ajar pada perguruan tinggi karena kadar ilmiahnya yang mencukupi. Disamping itu, buku ini juga dapat digunakan oleh para perancana dan atau aparatur daerah dalam menyusunan dokumen perencanaan pembangunan daerah, baik pada tingkat provinsi, kabupaten dan kota, karena teknik dan analisis yang digunakan bersifat praktis sesuai dengan ketentuan perundangan yang berlaku dan ketersediaan data di daerah
22084221007 | 338.959 8 SJA p | Ruang Baca Administrai Publik (Otonomi Daerah) | Tersedia |
22084221121 | 338.959 8 SJA p | Ruang Baca Administrai Publik (Pembangunan) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain